CSR PT Antam Pongkor Hadiri Syukuran dan Launching IAIB
Metrojabaronline.com.
Bogor,~ Corporate Social Responsibility (CSR) PT Antam Pongkor yang dikomandani oleh Royyan selalu siaga di jalurnya, unttuk mengedepankan dan mensupport kebutuhan masyarakat. Mengingat PT Antam Pongkor sebagai Perusahaan plat merah milik Pemerintah pusat.
Seperti pada kemarin Selasa (20/12/2022) CSR PT ANTAM PONGKOR menghadiri acara syukuran dan Launching Perguruan Tinggi Institut Agama Islam Bogor (IAIB) di Kampung Lukut, Desa Parakan Muncang, Kecamatan Nanggung, Kabupaten Bogor.
CSR PT Antam Pongkor Royyan mengatakan, mendukung dan mensuport selalu kegiatan masyarakat untuk kesejahteraan.
"Kami sebagai perusahaan plat merah di Kabupaten Bogor bahkan di Provinsi Jawa Barat sangat mensuport di bidang apa saja untuk kesejahteraan masyarakat termasuk di bidang Pendidikan," kata Royyan usai acara, Selasa (20/12/2022).Royyan menambahkan, "Support yang kami maksud adalah pemberian beasiswa termasuk kami juga mensuport infrastruktur dan SDM nya selagi kami difungsikan oleh pihak Management Antam," imbuhnya.
Pria berstyle elegan ini menjelaskan, PT Antam Pongkor selalu menghadiri undangan dari masyarakat yang bersifat sosial.
"Terkait acara seperti ini peresmian dan lain sebagainya, kami memang selalu diundang dan kami tidak boleh mengabaikan. Memang sejak dari awal cendikia muslim itu selalu mengundang kami sewaktu di Desa Kalong Liud untuk selalu berkomitmen di bidang pendidikan," pungkasnya.
*Penulis : Seno.