Anggota DPRD Fraksi PDI Perjuangan Paoji Nurjaman Gelar Reses Di Dua Lokasi
Metrojabaronline.com
Sukabumi ,- Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Fraksi PDI Perjuangan Dapil V, Paoji Nurjaman SE, menggelar reses pertamanya tahun sidang 2025 di Kecamatan Pabuaran. Reses tersebut dilaksanakan hari ini di dua lokasi, yaitu Kampung Pareang, Desa Lembur Sawah, dan Kampung Pinang Jajar, Desa Cibadak, pada Rabu (5/2/2025).
Kedatangan Paoji di kedua lokasi disambut hangat oleh jajaran pengurus PAC, pengurus ranting, Pemdes, tokoh pemuda, dan warga setempat. Setelah ramah tamah, Paoji menjelaskan maksud dan tujuan reses, yaitu untuk menampung aspirasi masyarakat.
“Hari ini kita melaksanakan reses untuk menyerap aspirasi masyarakat. Kita laksanakan di dua titik, di Kampung Pareang Desa Lembur Sawah dan Kampung Pinang Jajar Desa Cibadak . Alhamdulillah, semuanya berjalan lancar,” kata Paoji.
Berbagai aspirasi disampaikan masyarakat, meliputi infrastruktur, pertanian, pendidikan, kesehatan, dan rehabilitasi fasilitas umum (fasum) pascabencana. Paoji mencatat semua aspirasi tersebut dan akan menjadikannya agenda kerja dalam rapat di gedung DPRD. Rehabilitasi fasum pascabencana menjadi prioritas utama dalam usulannya.
Den